Kriteria Data Pendukung Penanganan Tiket ROOSTER

Hallo TIMUR ^_^

Rasanya sudah lama juga nih Ria engga beraksi mengeluarkan progress mengenai project kesayangan hihihi yupss siapa lagi kalau bukan ROOSTER (Role Online System Ticketing Raharja)

Ria berinisiatif untuk All Staff ROOSTER *duhhile berasa punya staff yakk hehehe … AAMIIN ^^ ….. dilihat bahwa seringnya operator iDuHelp! menanyakan saat akan membuat tiket yaitu perihal untuk penananganan ini dibutuhkan data apa saja ? dan tentunya tidak selamanya PIC stand by laptop or handphone terus kan ?? ada waktunya makan, tidur atau bahkan sedang keluar sehingga tidak memungkinkan untuk menjawab pertanyaan seputar kebutuhan data pendukung dalam pembuatan tiket dengan cepat, bener ga ?? 😀

Oleh sebab itu maka Ria coba buatkan sebuah “Kriteria Data Pendukung Penanganan Tiket ROOSTER” yang berguna untuk All Staff ROOSTER pada saat membuatkan Tiket tanpa harus berlama-lama menunggu jawaban dari si PIC jika memang si Operator tidak tau data-data apa saja yang dibutuhkan, dan hal ini juga akan Ria umumkan kepada All Operator pada milis [email protected] (milis Operator iDuHelp!) dan cc milis [email protected] (milis PIC TPi) dan dimasukkan ke dalam artikel iRan dan update pada menu di iMe ROOSTER pada bagian menu ROOSTER

Dan dibawah ini merupakan data-data pendukung yang sudah Ria himpun saat ini dari seringnya pembuatan Tiket ROOSTER mengenai 5 TPi ini dan pertanyaan yang sering sekali dibuat oleh operator dan Ria akan update terus sewaktu-waktu jika memang ada perubahan sesuai dengan kebutuhan PIC 🙂

iMe.1 Hapus Slider iMe : Nama Lengkap, Email Rinfo, Link slider yang akan dihapus

iMe.2 Front Page iMe : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo, Alamat iMe, Link yang akan dijadikan front page

Widuri.1 Mengganti Username Widuri : NIM, Nama, Email Rinfo, Username, Username yang diinginkan

Widuri.2 Hapus Akun Widuri : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo, Username, Link widuri

Widuri.3 Lupa Password Widuri : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo, Username widuri

Widuri.4 Hapus Artikel Widuri : Nama Lengkap, Email Rinfo, Subject “Penghapusan Artikel Widuri”, Nama User Widuri, Judul halaman widuri yang ingin dihapus beserta link, Alasannya

Widuri.5 Mengganti Judul Artikel Widuri : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo, Judul Artikel Sebelumnya, Judul Artikel Baru, Alasannya.

Rinfo.1 Lupa Password Rinfo : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo, Email alternatif selain Rinfo

Rinfo.2 Lupa email dan password Rinfo/Account Rinfo : NIM, Nama Lengkap, Email Alternatif

iDu.1 Request Code Access iDu Teacher : NID, Nama Lengkap, Email Rinfo, dan tanyakan untuk iDu apa (idu.raharja.info atau idu.ilearning.co)

iDu.2 Mengganti Kode Kelas di iDu : Kode Kelas Lama, Kode Kelas yang ingin diganti, Nama Mata Kuliah, Email Rinfo, dan iDu apa (idu.raharja.info atau idu.ilearning.co)

iDu.3 Tidak Bisa Login iDu/Request Code Access iDu : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo dan tanyakan untuk iDu apa (idu.raharja.info atau idu.ilearning.co)

SIS+.1 Aktivasi Sis+ : NIM, Nama Lengkap, Email Rinfo

SIS+.2 Mengganti NIM lama menjadi NIM : Nama Lengkap, NIM lama, NIM baru, Email Rinfo

Diharapkan dengan adanya kumpulan kriteria data pendukung ini dapat memudahkan Operator iDuHelp! agar bisa slalu cepat dan tepat dalam melayani para customer iDuHelp!

Oke sekian dulu yaa cermi Ria kali ini, sampai bertemu lagi di cermi-cermi selanjutya ^^ bye..bye …:)

 

Article written by

Bermimpi untuk bisa, Berusaha untuk meraih ^_^
Senyum.Semangat.Sukses :)

18 Responses

  1. wahh… Ria rajin banget nih pasti tanya satu-satu ke PIC masing-masing ya.
    Gooood joob Ria. Hal ini sangat sangat bermanfaat utk driver iDuHelp! ya, jadi engga perlu tanya-tanya lagi ke Ria bisa tinggal lihat cermi ini aja. dan mungkin supaya lebih gampang saat ada driver iDuHelp! lupa ttg ini, cermi ini bisa di templokin di iRan juga atau rooster kali ya Ria. hihi ^^ sedikit saran aja sih ya itu Ria
    semangat terus Ria… #kamupastibisa :*

    1. Hehehe iyaa karna hal ini memang sering sekali ditanyakan oleh operator melalui HO pribadi 😀

      Kan sudah di ceritakan dita kuh artikel ini sudah dimasukkan di iRan dan sudah dimasukkan juga di menu iMe ROOSTER pada bagian menu ROOSTER :p @dita-lintang-nurani

  2. kereen ka ria cerminya sangat berguna nih untuk kami para operator dan novel jadi tambah hafal hal apa saja yang harus dibuatkan tiket rooster 😀

  3. wuiihhh ria peka banget nih kereeen. fanni juga dulu semasa jadi operator suka bingung kalo mau bikin tiket rooster mintain data apa aja 🙂

  4. Waah Ka Ria emang keren dan super Rajin yah 😄💕
    Terima kasih yah ka Ria sudah dibuatkan kriteria daat pendukung penanganan tiket Rooster 😊💕
    Sangat membantu sekali untuk para operator iDuHelp! khususnya dalam penanganan masalah yang membutuhkan Rooster untuk mendapatkan jawabannya 😊👍

  5. Wahh My Partner BB maya keren nih sudah menghimpun data-data dari PIC yang harus menggunakan tiket Rooster, Good Job My Partner BB 😊💪🏻😘
    Semangat yah My Partner 💪🏻💪🏻

  6. Sangat Membantu sekali yah 😀 Terima kasih atas informasi yang sudah disampaikan dengan sangat baik pada cermi ini, semoga kekurangan yang ada bisa sedikit demi sedikit terjawab dan teratasi dengan adanya kriteria data pendukung tiket Rooster Nice Share 😀

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.