Why Project – APTISI

-Hello Sahabat TimUR 5-

Berjumpa kembali sama Diky nih, pada kesempatan kali ini Diky mau sharing tentang project KKP yang akan Diky jalankan. Awalnya Diky masih bingung untuk mengembangkan project apa, kemudian Ka Hap sharing di RH dan mengarahkan Diky untuk mengambil sesuatu project. Apakah project yang dimaksud sama Ka Hap????? Diky sangat antusias dan penasaran tentang project apa yang akan Ka Hap berikan.

Kemudian, pada saat bimbingan bersama tim Latel, ternyata Ka Hap menawarkan project tentang APTISI dikarena project ini baru dan masih sangat fresh. Menurut arahan Ka Hap untuk mengembangkan project ini salah satunya harus mempunyai jiwa sosial yang tinggi, yang selalu up to date, dan bisa mengelola informasi dalam website dengan baik,dan sangat informatis serta menarik sehingga banyak orang tertarik untuk mengunjunginya.

Jika ada yang belum faham mengenai apa itu APTISI? Diky akan sedikit menjelaskan, berikut penjelasannya.

Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) adalah organisasi pro-fesi yang beranggotakan seluruh Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dan seluruh Badan Hukum Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta (BHP-PTS) di seluruh Indonesia. APTISI berkedudukan di Jakarta. Pendiriannya ditetapkan dalam Musyawarah Nasional (MUNAS) Badan Musyawaran Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (BM-PTSI) ke-IV yang diselenggarakan di Jakarta pada tangga 1-3 Maret 1999. Dalam MUNAS tersebut diputuskan untuk mengubah nama organisasi yang dahulunya berbentuk ’Badan Musyawarah’ menjadi organisasi baru yang berbentuk Asosiasi dengan nama’ Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia’ dan disingkat APTISI. Untuk penjelasan lebih lanjut, dapat dilihat disini.

Setelah Diky mengetahui apa yang itu APTISI dan apa saja yang harus dikembangkan pada project ini disitu Diky langsung tertarik untuk mengambil project ini. Kenapa? Karena Diky ingin menuangkan kreatifitas yang Diky punya dalam project ini. Diky juga ingin menambah ilmu tentang seluk beluk organisasi. Selain itu, Diky ingin juga ingin mengembangkan dan mengelola informasi yang ada pada website APTISI nantinya, yang Diky rasa untuk sebuah website organisasi yang merupakan organisasi perguruan tinggi swasta terbesar di Indonesia dan memiliki ribuan anggotanya yang tersebar di seluruh Indonesia masih sangat memerlukan pengembangan.

Untuk Skripsi ini diky akan lebih konsen untuk membuat website wilayah keanggotaan. Memfasilitasi wilayah keanggotaan untuk mempunyai website sendiri tetapi masih dalam satu induk website. Contoh website yang akan diky buat nanti akan menjadi seperti aptisi.or.id/wilayah-I sampai aptisi.or.id/wilayah-XIII tetapi masih satu induk website yaitu aptisi.or.id. Fasilitas website untuk wilayah keanggotaan ini diharapkan dapat mengelola informasi lebih rapih, dan informasi yang disampaikan berasal dari sumber yang terpercaya.

Article written by

-Wealth Mindset-

One Response

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.