Find Out : Cron Job Pada WordPress

Helloo Sahabat TimUr ^^

Bertemu lagi nih dengan CerMi Find Out dwi 😀 . Nah pada kali ini dwi ada “Misi” dari Kak Hap, yaitu membuat CerMi Find Out mengenai Cron Job , kekurangan dan kelebihannya serta referensi penggunaan Cron Job itu sendiri ^^ Yukk kita kepoin hasil find out dwi dibawah ini :

1. Apa itu Cron Jobs? 
  1. Pengertian Cron Jobs ( Sumber : idcloudhost.com )

Cron Jobs memungkinkan kita untuk mengotomatisasi perintah atau script tertentu di sebuah situs . Kita dapat mengatur perintah atau script untuk menjalankan pada waktu tertentu setiap hari, minggu, dll Sebagai contoh, Kita bisa mengatur tugas cron untuk menghapus file-file sementara setiap minggu untuk membebaskan ruang disk. Menu cron jobs dari bisa di akses pada cPanel yang anda miliki. Singkatnya, pengertian cron jobs adalah software yang bertugas untuk penjadwalan yang memungkinkan melakukan task tertentu secara terjadwal. Jadi anda kita perlu melakukan hal yang sama secara berulang-ulang seperti mendownload file, melakukan backup, mengirim email, dsb.

2. Pengertian Tentang Cron Jobs ( Sumber : plimbi.com )

Cron Job adalah salah utility program yang ada di Linux, sebenarnya Cron tidak hanya ada Linux, tapi juga ada di Windows. Cron job digunakan untuk melakukan eksekusi perintah secara otomatis pada waktu yang spesifik atau tertentu saja. Mungkin agak berbeda dengan di sistem windows biasanya untuk sistem windows kita melakukan otomatisasi eksekusi menggunakan file .

bat atau bisa juga di dalam scheduler yang ada di dalam program file dan kalau di dalam sistem Linux atau Unix dinamakan Cron dan untuk melakukannya eksekusi disebut Cron Job. Sistem scheduling ini terdapat di Linux, yang di awal kelahiran Cron ini terdapat di Unix system yang sekarang. sekarang ini di adopsi di sistem operasi Linux. Cron ini bisa kita temukan di Cpanel sebuah web server . ini digunakan untuk mengeksekusi Tasks / perintah

Cron is daemon, atau merupakan sebuah sistem. Jadi kita cukup mengaktifkannya satu kali dan dia aktif secara otomatis. Untuk melakukan menambah, edit, atau menghapus perintah CronJobs kita harus melakukannya di dalam sebuah Crontab. Kita bisa memanggilnya melalui shell, dengan mengetik crontab. Dan jangan lupa untuk melakukan login sebagai administrator.

3. Cron Job Pada CPanel ? ( candra.web.id )

Cron adalah service di Cpanel webhosting yang fungsinya mengeksekusi script secara periodik. Periodik bisa permenit, per 5 menit, perjam, perhari dan seterusnya. Cron pada dasarnya adalah perintah command line di Linux dan UNIX. Mengingat Webhosting PHP  menggunakan Linux dengan Kontrol Panel CPanel, maka pihak CPanel memudahkan kita dalam mengotomatisasi proses di webhosting dan menjalankan logic bisnis website tanpa campur tangan manusia.

Jadi pengertian cron job menurut dwi berdasarkan beberapa pengertian di atas yaitu Cron Job merupakan suatu fitur yang bisa di akses pada Kontrol CPanel yang dapat dimanfaatkan untuk mengeksekusi perintah ( yang sebelumnya sudah di atur, berupa script php)  yang secara otomatis dengan waktu yang telah kita atur (permenit, jam , hari minggu, bulan) sebelumnya sehingga kita tidak perlu melakukan hal yang sama berulang-ulang seperti mengirim email secara berkala, mengatur waktu post, backup , dll.

Agar cermi findout Cron Job ini tidak terlalu panjang, dwi membaginya menjadi beberapa cermi dibawah :

  1. Hal yang diperlukan untuk menjalankan Cron Job ?
  2. Kegunaan dan Manfaat dari Cron Job ?
  3. Kekurangan dan Kelebihan Penggunaan Cron Job ?
  4. Tahap-tahap mengatur Cron Job ?
  5. Refensi Plugin yang Mengunakan Cron Job ?


 

9 Responses

  1. thanks for sharing wi .
    femi jadi tahu nih apa itu cron job .
    sudah terangkum dengan baik nih semua jelas sekalian dari mulai keguanaan dan manfaatnya ^^

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.