BKD HUNA #25 Marviola

Hari Kamis telah tiba guys. Kini saatnya kembali dalam kegiatan KopDar, yang InsyaAllah anggota HUNA lengkap sodara-sodara😀😀Oleh karena itu meluncurlah dengan cantik BKD vio yang ke 25 (WHY BKD?)ini.

KopDar minggu lalu juga sudah terangkum cantik di dalam CeRaKo di bawah ini

CeRaKo HUNA #24

Dengan format baru BKD kembali hadir dengan 5 (lima) pilar utama yang harus ada di BKD setiap minggunya, yaitu Yang Menarik, Inisiatif, Yang harus diperbaiki, Apa yang Membanggakan, Tentang Diriku dan Orang Lain, yang pastinya Fresh yaaa😀

Yang Menarik 

🙈🙈 Perubahan Format Nomor Invoice🙈🙈

Setelah tahun 2017 berlalu, vio berfikir kan nomor invoice dalam program jurnal itu tidak bisa sama ya, dan setelah vio coba masukan satu data laporan kasir di tahun 2018, ternyata tidak bisa karena ada kesamaan di nomor voucher nya 😀

Vio coba memastikan dengan tanya pihak jurnal.id nya

Dan mendapat jawaban seperti ini dari mba Elia

2018-01-08.png (417×626)Walaupun dilakukan tutup buku dan sudah berganti tahun ternyata tetap tidak bisa, jadi yang awalnya Nomor Voucher kita SJ0102003
Dimana :
01 : Menunjukan Bulan
02 : Menunjukan Tanggal
003 : Menunjukan Nomor urut

Dirubah menjadi SJ180102003
Dimana :
18 : menunjukan Tahun
01 : Menunjukan Bulan
02 : Menunjukan Tanggal
003 : Menunjukan Nomor urut

Hal tersebut bertujuan untuk membedakan nomor voucher nya di setiap tahun nya untuk kedepannya

 💪💪

Inisiatif

👀👀👩‍🏭 Sharing dengan Kak Nuke dan mencoba import data buku bank + laporan kasir 👀👀👩‍🏭

Kita mencari cara untuk bisa mengimport data laporan kasir dan  buku bank supaya tidak inputin data satu persatu, setelah mencoba beberapa data akhirnya kita berhasil dalam mengimport tuh menggunakan format excel

Tetapi setelah di cek, dalam hasil import itu ada data yang menjadi double, oleh sebab itu vio mencoba mencari cara dengan operator jurnal, katanya perhatikan spasi, kapital setiap hurufnya supaya tidak double data

Maka dari itu vio dan kak nuke akan mencoba lagi, semoga saja bisa benar dan tidak ada double data lagi

  👀👀👩‍🏭

Yang Membanggakan

Chengdu Membawa Berkah

Nah di minggu lalu itu setelah KopDar Bp ada liat video hasil sharing kita dalam KopDar, dan bp menyempatkan untuk membaca BKD kita semua, tak disangka bp mengucapkan kalimat yang membuat vio merasa senang dan semakin bersemangat yaitu seperti ini

vio mendapat Good Job dari Bp yeeaayyy sungguh senangnya 😀 😀

Sungguh senangnya, walaupun di BKD yang minggu lalu kita di tegur dan diarahkan untuk membuat CeRako tepat setelah KopDar, tidak boleh next day nya tetapi dengan adanya Good Job itu membuat vio bersemangat untuk membuat CeRaKo dengan baik yang dapat dilihat di atas tadi tuh yaitu CeRaKo #24

Alhamdulillah minggu ini Good Job meluncur dengan manis kepada Gladwell

Dan sungguh menggembirakan nya adalah selama seminggu ini Alhamdulillah dengan kekuatan bulan dan bintang vio berhasil menyelesaikan 58 Job Gladwell dari target 35 job per minggunya, ini gak pernah vio duga sebelumnya, semoga kedepannya vio diberikan kekuatan bulan dan bintang itu lagi supaya bisa makin banyak job yang selesai hehe

 🏆🏆🏆

Yang Harus Diperbaiki

Ketelitian, Motivasi untuk selalu berkontribusi, Kecepatan baik dalam mengerjakan target yang diberikan ataupun dalam mengecek data-data akunting seperti laporan kasir, dan yang lain nya karena ada beberapa tgl yg masih memiliki selisih / belum balance. 

Vio juga harus lebih berusaha dalam membenarkan data-data dalam buku bank yang ada sedikit kekeliruan di no kwitansi sebagai penunjang buku bank tersebut, karena ada beberapa yang nomornya double atau bahkan salah, jadi harus bisa cek lebih cepat dan teliti lagi

Diriku Dan Orang Lain

Untuk vio sendiri masih banyak banyak banyak sekali yang diperbaiki, terutama bagaimana bisa lebih baik komunikasi dengan pihak luar dalam hal akunting, supaya bisa sering bertukar pikiran dengan Bu Yuli, Bu Tuti dan P UR juga supaya akunting dapat berjalan dengan baik  😀 😀

Untuk masing-masing HUNA sendiri untuk minggu ini tidak ada hal yang harus di kritisi, karena vio rasa semuanya berjalan dengan sangat harmonis dan penuh dengan cinta hehe

🚴‍♀️🚀🚴‍♀️

Report
  1. BKD HUNA #1 Marviola
  2. BKD HUNA #2 Marviola
  3. BKD HUNA #3 Marviola
  4. BKD HUNA #4 Marviola
  5. BKD HUNA #5 Marviola
  6. BKD HUNA #6 Marviola
  7. BKD HUNA #7 Marviola
  8. BKD HUNA #8 Marviola
  9. BKD HUNA #9 Marviola
  10. BKD HUNA #10 Marviola
  11. BKD HUNA #11 Marviola
  12. BKD HUNA #12 Marviola
  13. BKD HUNA #13 Marviola
  14. BKD HUNA #14 Marviola
  15. BKD HUNA #15 Marviola
  16. BKD HUNA #16 Marviola
  17. BKD HUNA #17 Marviola
  18. BKD HUNA #18 Marviola
  19. BKD HUNA #19 Marviola
  20. BKD HUNA #20 Marviola
  21. BKD HUNA #21 Marviola
  22. BKD HUNA #22 Marviola
  23. BKD HUNA #23 Marviola
  24. BKD HUNA #24 Marviola
    Kesimpulan
    

Sejak 03/01/18 s/d 10/01/18 vio telah menyelesaikan 58 JobUntuk saat ini Gladwell Job sudah mencapai 665 Job dimana 630 job Done, 32 job Open, 3 job Closed

Semua Good Job terangkum di CerMi GOOOVI 😀😀😀 itu saja yang akan vio sampaikan untuk BKD kali ini,,, jika penasaran tentang perkembangan KopDar HUNA lainnya, baca terus cermi BKD HUNA terutama punya Vio terimakasih semua dan tetap semangat Salam Gladwell

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.