Grafik PenA

Halo semua TimUR5 ^^

Dipostingan sebelumnya Martha udah berbicara kan kalo sudah melihat lihat grafik yang mungkin akan digunakan dalam viewboard PenA nantinya. Berikut beberapa Grafiknya :

1. Diagram Lingkaran

Grafik lingkaran adalah grafik yang penyajian datanya mengunakan lingkaran. grafik lingkaran merupakan gambaran naik turunnya data yang berupa lingkaran untuk menggambarkan persentase dari nilai total suatu data. Dalam membuat grafik lingkaran ada beberapa hal yang harus kita perhatikan yakni, kita tentukan terlebih dahulu besar persentase tiap objek terhadap keseluruhan data  dan kemudian kita tentukan besarnya sudut masing-masing kelompok data. Diagram ini dapat digunakan untuk menunjukan berapa persen Dosen yang datang tepat waktu dan datang terlambat.

2. Diagram Batang

Grafik batang adalah grafik yang penyajian datanya mengunakan batang  atau persegi panjang. Grafik batang atau sering kita kenal dengan sebutan histogram. Grafik batang dipakai untuk memperlihatkan perbedaan tingkat nilai dari beberapa aspek pada suatu data. Diagram batang dapat digunakan untuk perbandingan kehadiran dosen selama satu bulan dengan bulan lainnya, atau dari tahun ke tahun lainnya. Jadi dengan melihat grafik ini kita dapat mengetahui dosen mana yang disiplin dan juga kurang disiplin.

 

One Response

  1. Hi Martha ,,
    Terus Find Out untuk memahami dan merancang PENA nantinya dengan Mudah.. Usaha Martha yang cukup menghasilkan..
    Semangat Find Out nya Martha tentang Grafik agar menarik dengan grafik user memahami Data yang tersedia^^…

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.