Pohon Memo Cinta (The Wishing Tree)

๐Ÿ˜€ Hallo-Hallo Teman-teman TimUR ๐Ÿ˜€

Bagaimana nih kabar kalian hari ini? Semoga Masih dengan Senyum Manisnya yah *kekeke. Dikesempatan kali ini Tiwi akan Share Cermi Tentang Pohon Memo Cinta (The Wishing Tree). Why? Untuk apa? Gini nih.. karena Disalah satu agenda Tim RIC RT diharuskan membuat Kajian Cermi tentang Pohon Memo Cinta atau mungkin lebih dikenal dengan The Wishing Tree. Kuy Langsung saja…

Temen-temen TimUR dan Sahabat RIC sudah ada yang tau apa itu Pohon Memo Cinta (The Wishing Tree)? atau ada yang sudah pernah menggantungkan Catatan/memo Harapan kalian pada Wishing Tree? atau jangan-jangan ada yang belum tau apa itu The Wishing Tree?

Oke Tiwi Jelasin Sedikit yah.. Pohon Memo Cinta (The Wishing Tree) adalah Sebuah Replika pohon tempat kita menggantungkan Harapan/Permohonan, jadi kita akan menuliskan Sebuah Harapan atau Permohonan kita pada sebuah Kertas lalu Mengantungkannya padaย  Pohon menggunakan tali.

Sahabat RIC dan temen-temen TimUR sudah ada yang pernah pergi ke Little Korea di Bandung? tepatnya di ์นœ๊ตฌ ์นดํŽ˜ (Chingu Cafe). Disana juga terdapat Pohon Memo Cinta/Whising Tree (tumpukan kertas warna-warni seperti gambar di samping). Pengunjung Cafe bisa menulis apa saja di dalam kertas itu, bisa permohonan, pujian untuk Cafe, Curhatan, bahkan ada yang menuiskan tentang artis korea Favoritnya *wkwkwk. Tulisannya pun beragam ada yang menuliskannya dalam bahasa Indonesia, Inggris bahkan Hangul (tulisan Korea). Wishing Tree ini memberikan Kesan seperti di Korea (di korea hal hal seperti ini banyaaaak sekali) dan Wishing Tree ini terlihat sangat manis sekali karena ditaruh didekat pintu depan untuk menyambut Customer yang datang. Bisa dibilang juga Pohon Memo Cintaย  (Wishing Tree)ย  iniย  Replikanya dari Pohon Gembok Cinta (love padlock) yang ada di Namsan Tower di Seoul, Korea Selatan. Nggak tau apa itu Gembok Cinta? Monggo silahkan di Findout yah di mbah Google banyak ๐Ÿ˜€

Wih wih wih.. Gimana nih kira-kita Sahabat RIC dan Temen-temen TimUR kalau RIC punya The Wishing Tree (Pohon Memo Cinta) juga? Waahh so pasti bakal jadi tempat yang bersejarah buat Para Sahabat RIC, Karena nantinya kalian bisa menuliskan Harapan atau Curhatan kalian lalu menggantungkannya pada Pohon Memo Cinta dan itu bisa menjadi kenangan indah dan tidak terlupakan untuk Sahabat RIC selama Kuliah di Perguruan Tinggi Raharja. Dan yang pastinya kekinian, The Wishing Tree (Pohon Memo Cinta) ini instagramebel banget buat Sahabat RIC yang sudah menulis harapan dan menggantungkanya lalu mengabadikannya dengan meng-upload ke Sosial Media ^^

Oke deh.. itu tadi cermi tiwi mengenai Pohon Memo Cinta (The Wishing Tree) ini, Somoga ide menambahkan Pohon Memo Cinta pada RIC bisa terealisasi yah ^^ karean bisa menjadi tempat kita menuliskan dan menggantungkan Harapan, Doa, keluhkesah, dan penyemangat untuk para Sahabat RIC selama berkuliah di Perguruan Tinggi Raharja. Mohon maaf jika Tiwi ada salah-salah kata dalam penulisan diatas, kalau terdapat typo anggaplah karya seni tulisan *wkwkwk Oke deh Bye Bye Thank You.. Salam Hangat dari Ibu RT RIC *XOXO

Article written by

Just do it and Let's get it

11 Responses

  1. OK. Tiwi.
    K Hap udah baca ini yah. Perihal pohon cinta harus bisa lebih jelas arah tujuannya kemana. Karena tidak mau pohon cinta ini kelak disalah gunakan atau menjadi sampah di RIC.
    Misal, mekanismenya seperti apa harus di perjelas.
    Contohnya seperti yang udah k hap kasih arahan. Apakah memonya mereka bawa sendiri, atau kita sediakan dengan ketentuan w2 solution. Artinya, mereka harus ada transaksi, baru kita kasih satu note untuk mereka masukkan ke pohon cinta.
    Lalu untuk perihal yg di tulis juga harus jelas mekanismenya sehingga tidak ada kandungan kata SARA.
    ^^

  2. untuk wishing tree ini ka hennny sendiri pernah dengar tapi belum pernah coba, RIC mau adain wishing tree mau ikutan hehe
    unik juga jikaada wishing tree ini karna nanti pasti banyak harapan, doa, serta saran untuk RIC
    Hwaiting RT hehe

  3. Waah seru juga nih kalo misalkan RIC ada wishing tree. Kita bisa tulis kritik atau saran untuk RIC agar lebih baik lagi. Namun, betul yang Ka Hap bilang, apakah nantinya wishing tree ini salah digunakan sehingga menjadi tumpukan sampah yang nantinya akan membuat suasana RIC yang tadinya nyaman menjadi tidak nyaman. Mudah-mudahan sih Pribadi Raharja menggunakannya dengan benar dan tidak salah digunakan ^^

  4. Yups betul kata Ka Hap, karena penggunaan pohon memo cinta ini akan seperti apa?? Apakah akan mempercantik ruangan/membuat keluahan pada RIC/hanya sebagai sampah? dan jika membuat keluahan, akan seperti apa pengolahannya dan bagaimana memo keluhan itu jika sudah di tangani ?? Semoga dengan adanya pohon memo cinta ini tidak mengandung SARA mau pun hal-hal yang tidak diinginkan ๐Ÿ˜€
    Semangat terus ya bu RT ๐Ÿ™‚

  5. Suatu ide yang menarik nih wishing tree, mungkin bisa menarik minat pribadi raharja agar datang ke ric untuk bisa menggantungkan harapannya di wishing tree dan tentunya sekalian belanja yah hehe
    Semangat RT ^^

  6. Ide yang sangat bagus dan menarik, pasti membuat tampilan RIC lebih menarik dan menjadi kesan tesan tersendiri bagi pribadi raharja yang menggantung kan harapannya di RIC, dan semoga bisa mejadikan RIC lebih baik lagi.
    Semangat RT untuk RIC nya ya^^

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.