Sharing GO+ with Team

Hi Sahabat TimUR 4

cermi Made kali ini mengenai kegiatan Made dalam sharing bersama GO+ Team yaitu dengan Ka Isma, Ibu Tuti, dan Sarah Pratiwi. Tepat pada hari Rabu tanggal 20 September pukul 13:30 WIB bertempat di Aptikom.

Pada pertemuan kali ini Made sharing mengenai pengembangan GO+, dan hal apa saja yang sekiranya perlu dikembangkan, setelah berunding dengan team Made memilih untuk mengambil project pengembangan GO+ dengan konsentrasi mengenai “Biaya Berjalan” .

Mengapa Made memilih biaya berjalan??

Karena pada sistem yang berjalan sekarang, dimana mahasiswa yang kena biaya berjalan yang dikarenakan cuti tidak resmi, pindah shift, pindah konsentrasi atau pindah jurusan belum terdapat perubahan biaya secara otomatis maupun manual.

Sistem ini diperuntukan bagi bagian Kasir untuk bisa menginputkan biaya berjalan mahasiswa langsung pada menu form biaya berjalan yang akan di tambahkan pada GO+. Pada cermi usulan rancangan DISINI , Made mengusulkan bentuk form yang akan dibuat.

Setelah selesai sharing , Made dan Sarah diberi arahan untuk mencoba cara membuat Form dengan CRUD( Create , Read, Update, Delete ) pada GII, cukup sulit memang apalagi untuk Made yang tidak terbiasa dengan codingan hehe…

namun setelah mengotak – atik sedemikian rupa akhirnya Made berhasil. Untuk hasil dan tutorial nya dapat dilihat DISINI yeeeyyy… Sekian cermi Made guys ^^

 

Article written by

Om Swastiatu ^^

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.